Tuesday, May 13, 2008

Kyle XY dan Rzbzr XY


Kyle menemukan dirinya asing dengan dunia. Apa yang dia lihat di dunia merupakan hal yang sama sekali baru buat dirinya, karena Kyle tidak berkembang secara bertahap dari bayi, balita, anak-anak, dan dewasa. Ia tiba-tiba ada, tanpa ada memori sebelumnya, tanpa melalui pendidikan dini dan kasih sayang orang tua.

Kyle terbangun ditengah-tengah hutan, berjalan ke tengah kota tanpa sehelai baju pun. sampai kemudian dia dibawa ke tempat rehabilitasi sosial. Melihat kemampuan komunikasinya terbatas, seolah-olah bayi tanpa pengetahuan yang mempelajari lingkungan, Kyle kemudian dirawat secara pribadi oleh psikolog.

Kemampuan belajar Kyle sangat luar biasa. Ia mampu mempelajari semua yang ia lihat, sentuh, dengar, dan rasakan. Ia mampu mengingat 100% apa yang ia hadapi, baik bahasa, gerakan, perasaan, dan kemampuan luar biasa lainnya yang berasal dari kemampuan otaknya yang bekerja seperti otak super komputer. Bahkan ia mampu mengingat jalannya detik jam, dalam arti dia tidak pernah terlepas dari ingatannya tentang detik yang telah berjalan saat ini.

Beberapa kemampuannya yang luar biasa yakni, holographic memory, yakni kemampuan mengingat semua yang ia jalani sehingga seolah-olah ia dapat memutar kembali rekaman perjalanan dengan rinci. Telekinesis, menggerakkan benda dengan kekuatan pikiran, bahkan membuat dirinya melayang di udara seperti orang yoga, namun tanpa perlu ia susah bersila. Dan, mengontrol kemampuan tubuh untuk memfokuskan pada penyembuhan pada bagian yang luka, bahkan ia dapat menyembuhkan kanker.

Menyaksikan Kyle XY seperti menyaksikan diri saya sendiri. Setidaknya diri saya dengan kekurangan yang ada tetap menjadi diri saya berhadapan dengan dunia. Kyle dalam perjalanan diri menemukan jati diri sesungguhnya, sedang Rzbzr telah sampai pada kesimpulan siapa dirinya hanya perlu berusaha berjalan sesuai dengan apa yang menjadi dirinya. Jika Kyle masih mencari-cari titik terang, Rzbzr telah jalan dalam terang.

Kyle terus mencoba mempelajari hal-hal baru dalam lingkungan, beradaptasi, mempelajari, dan mengambil manfaat darinya. Rzbzr terus menempa dirinya dengan menempatkan dirinya pada keadaan-keadaan baru yang memaksanya untuk terus belajar. Pada lingkungan ilmiah, Rzbzr menjadi peneliti, pada lingkungan bela diri, Rzbzr menjadi pendekar, pada lingkungan gerakan, Rzbzr menjadi aktivis. Namun satu hal yang tetap sama dan melingkupi semua, Rzbzr sebagai muslim. Peneliti muslim, aktivis muslim, pendekar muslim, politisi muslim, dan lain-lainnya muslim.

Kemampuan luar biasa Kyle sedikit banyak juga melekat pada diri Rzbzr, secara sadar maupun tidak sadar. Rzbzr sangat amat jarang menggunakan obat untuk menyembuhkan dirinya, mungkin hanya pada titik ekstrim ia terpaksa menggunakan obat.

Rahasia Kyle mempunyai begitu banyak kemampuan luar biasa sehingga menjadi manusia yang luar biasa terletak pada lamanya masa perkembangan otak ketika ia masih hidup selama 16th dalam inkubator. Rzbzr akan menjadi manusia sempurna (insan kamil) dalam masa studinya yang lama dalam pendidikan tinggi.

Kyle XY boleh jadi hanya merupakan cerita fiksi ilmiah, tapi Rzbzr XY nyata hidup dalam kehidupan nyata!


link terkait lain: Kyle Xys and how it relates to me

No comments: